KUALATUNGKAL- Cabor Olahraga yang baru saja terbentuk yang di isi kalangan muda milenial yang tergabung dalam e-Sport indonesia Kabupaten Tanjabbar.
Baru baru ini cabor e-sport indonesia kabupaten tanjabbar melaksanakan kejuaran daerah (Kejurda) e-sport kegiatan selama 3 hari yang dilaksakan dilapangan basket KONI Tanjabbar.
Ketua e-sport indonesia Kabupaten Tanjabbar, Suprayogi Saiful sangat menyayangkan setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh e-sport indonesia tanjabbar selalu mengundang kehadiran Bupati, namun sekali pun Bupati tidak pernah berkenan hadir.
” Kenapa Bupati tidak pernah mau penuhi undangan kita, apakah Bupati tidak mendukung kegiatan anak muda ini, ” Kesal Yogi.
Disinggung soal Kejurda e-sport indonesia Yogi mengatakan kepada para pemenang untuk terus berlatih setiap hari untuk persiapan kejurprov nanti, tentunya ingin hasil yang terbaik untuk kabupaten Tanjung Jabung barat.
“Para pemenang akan kita bawa untuk persiapan Kejurprov, tentu kita ingin hasil yang terbaik untuk kabupaten Tanjung Jabung barat.” Tukasnya.(red)