TUNGKAL ULU- Keseriusan Hamsah tokoh masyarakat tungkal Ulu ini untuk ikut turun dipilkada tanjabbar benar benar dibuktikannya. Keseriusan nya itu dibuktikan dengan melakukan komunikasi dengan tokoh tokoh masyarakat untuk meminta restu maju dipilkada tanjabbar.
” Iya memang saat ini belum bisa kumpulkan massa banyak banyak karena adanya wabah corona, namun komunikasi tetap kita jalankan untuk serius maju dipilkada ini, ” Ujar Hamsah.(03/04)
Sejauh ini, persiapan dirinya untuk maju sudah siap lahir bathin, yang terpenting itu dukungan dari masyrakat.
” Insya Allah, maka nya niat maju itu timbul karena ada nya dukungan masyarakat, memang agak terlambat saya deklarasikan diri untuk maju, namun kan pilkada itu ditunda jadi kesempatan itu masih terbuka, ” Ungkapnya.
Atas langkah ini, dirinya memohon doa restu ke masyarakat tanjabbar, agar bisa memberikan yang terbaik untuk kemajuan tanjabbar kedepannya.
” Kalau ditanya untuk bupati atau wakil, saya siap diposisi mana saja, ” tukasnya.(red)